Resep dan Tips Cara Membuat Fruit Cake Enak

Resep dan Tips Cara Membuat Fruit Cake Enak

Dok. Budi Sutomo

Anda bingung mencari kue untuk suguhan saat hari raya nanti? Fruit Cake dengan isi aneka potongan buah bisa menjadi pilihan. Tekstur cake yang lembut dan aroma kayu manis, terasa pas dengan secangkir teh hangat.

Bahan:
  • 225 gr tepung terigu protein sedang (cap segi tiga biru)
  • 200 gr margarin
  • 200 gr gula pasir
  • 2 sdm brown sugar
  • 5 butir putih telur
  • 5 butir kuning telur
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdm bumbu spekuk
  • 1 sdt bubuk kayu manis
  • 60 gr kismis, potong-potong
  • 60 gr apel hijau, kupas, potong dadu kecil
  • 60 gr manisan ceri merah, potong-potong
  • ½ sdt garam halus
Cara Membuat:
  • Aduk tepung terigu dengan bubuk kayu manis, bumbu spekuk dan baking powder, ayak. Sisihkan.
  • Kocok margarin, brown sugar dan garam menggunakan mixer hingga lembut. Masukkan kuning telur, kocok kembali selama 6 menit atau hingga adonan ringan dan mengembang. Masukkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk menggunakan mixer kecepatan rendah (gigi 3) hingga tercampur rata.
  • Di tempat terpisah, kocok putih telur dan gula pasir menggunakan mixer hingga mengembang kaku. Masukkan adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur, aduk menggunakan spatula hingga tercampur rata. Tambahkan potongan kismis, apel dan ceri merah, aduk rata.
  • Tuang adonan ke dalam loyang cake ukuran 24 × 11 × 8 cm yang telah dioles dengan margarin. Ratakan.
  • Panggang adonan di dalam oven bertemperatur 180 derajat celcius selama 40 menit atau hingga cake matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat, dinginkan.
  • Keluarkan cake dari cetakan, potong-potong. Atur di atas piring saji. Hidangkan.

Untuk 12 Potong
Tips: Jangan membuka oven saat kue belum mengembang dan matang. Perubahan suhu saat membuka oven akan membuat cake menyusut dan tidak mengembang.




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © RESEP KOKI | Powered by Blogger | KOKITIPS