RESEP MEMBUAT SAYUR ASEM



Sayur asem keluarga saya itu rasanya asem - manis - asin, jadi sesuaikan dengan selera, sayur kesukaan karena segar, pelengkap nasi timbel, ada bermacam versi sayur asem, ada yang memakai kaldu daging, tapi keluarga lebih suka yang tanpa kaldu, karena memang namanya kan sayur asem ya..

▪2 bh jagung manis
▪2 bh labusiam
▪50 gr buah melinjo
▪10 kacang panjang 
▪100 gr daun melinjo
▪100 gr nangka
▪100 gr kacang tanah
▪2 bh cabe ijo
▪50 gr asam mentah, dikeprek
▪25 gr asam jawa, direndam air

Bumbu halus: 
▪5 buah cabai merah 
▪6 butir bawang merah
▪2 siung bawang putih 
▪1 1/2 sendok teh terasi
▪10 btr kemiri
▪garam

Cara membuat MEMBUAT SAYUR ASEM
■Masak air dipanci, masukkan bumbu halus, asem buah dan asem jawa yang sudah disaring.
■Kemudian masukkan jagung manis, kacang tanah, nangka, buah melinjo, labusiam, masak sampai empuk.
■Tambahkan kacang panjang, daun melinjo.
■Masak sampai bumbu meresap.




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © RESEP KOKI | Powered by Blogger | KOKITIPS