CARA MEMBUAT KUE SERABI DARI KENTANG


Bahan-bahannya :
  • - 200 gram tepung terigu protein sedang -
  • - 100 gram kentang kukus, dihaluskan -
  • - 1/2 sdt garam -
  • - 2 butir telur -
  • - 350 ml santan dari 1/2 butir kelapa -
  • - 1 1/2 sdt baking powder -

Bahan kuah :
  • - 300 ml santan -
  • - 125 gram gula merah, disisir halus -
  • - 1 lembar daun pandan -
  • - 1/4 sdt garam -
  • - 2 buah (50 gram nangka), dipotong kotak -

Cara membuatnya :
  1. Panaskan cetakan serabi tanah liat yang diberi parutan kelapa. Aduk-aduk kelapa sampai berminyak. Buang kelapanya dan panaskan 5 menit lagi dengan api sedang.
  2. Rebus santan sambil diaduk sampai mendidih. Ukur 325 ml santan. Biarkan hangat.
  3. Aduk rata tepung terigu, kentang , garam dan telur. Tuang santan sedikit-sedikit sambil diuleni dan dikeplok-keplok 20 menit. Diamkan 30 menit.
  4. Tambahkan baking powder. Aduk rata.
  5. Tuang di cetakan serabi yang sudah panas. Biarkan berlubang. Kecilkan api. Tutup dan biarkan sampai matang.
  6. Kuah : rebus bahan kuah sambil diaduk sampai mendidih.
  7. Sajikan serabi dengan kuahnya.

Dapat disajikan untuk 12 buah




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © RESEP KOKI | Powered by Blogger | KOKITIPS